Cara Verifikasi IDM 2024 Tingkat Kecamatan

Bagi pengelola data Indeks Desa Membangun (IDM) ditingkat desa. Setelah melakukan submit verifikasi IDM 2024 di situs IDM Kemendesa. Maka, selanjutnya data yang telah di submit akan dilakukan verifikasi di tingkat kecamatan.

 

Nah, bagi admin IDM ditingkat kecamatan. Hendaknya selalu memantau, apakah data yang input dari tingkat desa sudah dikirimkan atau belum.

 

Bila sudah. Maka, tindakan selanjutnya yang perlu dilakukan oleh admin IDM kecamatan ialah melakukan analisa terhadap data-data IDM yang dikirimkan tersebut. Apakah data tersebut telah sesuai dengan kondisi desa atau belum.

 

Bila dirasa data tersebut telah sesuai dengan kondisi desa, artinya admin IDM kecamatan segera melakukan verifikasi.

 

Sebaliknya, bila data yang telah dikirimkan dari pengelola IDM tingkat desa tersebut dirasa belum sesuai dengan kondisi desa yang sebenarnya. Maka admin IDM kecamatan memiliki kewenangan untuk menolak.

 

Lalu bagaimana langkah menyetujui verifikasi IDM ditingkat kecamatan dan juga langkah menolak bila data-data yang dikirimkan belum sesuai.

 

Caranya cukup mudah. Admin IDM kecamatan cukup melakukan login menggunakan username dan password IDM ditingkat kecamatan.

 

Setelah berhasil login tanpa adanya kendala. Langkah selanjutnya yang perlu dilakukan oleh admin IDM tingkat kecamatan ialah membuka menu progress IDM 2024.

 

Yang kemudian, mengecek detail, data yang sudah dilakukan submit verifikasi IDM dari tingkat desa.

 

Untuk mengecek detail, bisa mengklik tombol “Verifikasi” sebagaimana gambar yang saya lampirkan dibawah ini.

 

menu progres idm 2024

menu progres idm (updesa)

 

Setelah terbuka detail IDM di jendela baru seperti gambar screenshoot dibawah ini. Anda bisa menyetujui dengan mengklik tombol “Diverifikasi” bila data-data telah sesuai dengan kondisi desa. Dan menolak dengan mengklik tombol “Tolak”serta memberikan alasan kenapa data tersebut ditolak pada form tolak bila data-data masih ada yang kurang atau tidak sesuai dengan data yang terdapat di desa.

 

diverifikasi atau tolak idm

diverifikasi atau tolak idm (updesa)

 

Mudah, kan?

 

Begitulah cara singkat bagaimana melakukan verifikasi data IDM 2024 serta cara menolak data IDM 2024 bila belum sesuai dengan kondisi desa yang sebenarnya. Semoga bisa dipahami dan bermanfaat.