Hari BUMDes : Agenda dan Penyerahan Penghargaan
Berdasarkan Keputusan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Nomor 110 Tahun 2022 tentang hari Desa telah menetapkan tanggal 2 Februari sebagai Hari BUMDes.
Hari Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan Badan Usaha Milik Desa Bersama (BUMDesMa), yang kali pertama akan digelar, yang puncak perayaannya akan dilaksanakan di Bintan, Kepulauan Riau, pada Kamis, 2 Februari mendatang. Itu mengusung tema “Meningkatkan Ekonomi Desa Melalui BUM Desa”.
Adapun lokasi tepat acara itu akan dilangsungkan, yaitu di Halaman Kantor Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bintan (Ex-Arena MTQ) Desa Teluk, Gunung Kijang, Bintan Prov. Kepulauan Riau.
Dengan rangkaian agenda, dalam peringatan hari tersebut, sesuai informasi yang saya dapat dan saya baca melalui surat edaran Sekretariat Direktorat Jenderal Pengembangan Ekonomi dan Investasi Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Nomor : 08/PRI.02/I/2023 yang terbit pada tanggal 5 Januari 2023 yang lalu diantaranya sebagai berikut.
- Penyerahan penghargaan dan piagam bagi 6 pemenang juara lomba BUMDes dan BUM Desa Bersama Insiparatif 2023 yang terdiri dari 3 BUM Desa dan BUM Desa Bersama dengan kategori BUM Desa Cepat Tumbuh, Bermanfaat, serta Unik dan Inovatif,
- Penyerahan penghargaan bagi pemenang juara lomba Duta BUM Desa yang berasal dari influencer yang fokus pada pengembangan bisnis berbasis desa, expert dan pelaku BUM Desa, serta pihak-pihak yang dapat menjadi pelopor pengembangan BUM Desa,
- Penyerahan penghargaan gold, silver, dan bronze bagi 6 pemenang juara lomba profiling BUMDes yang mengusung tema “BUM Desa Tonggak Kemajuan Ekonomi Desa” yang berasal dari Pendamping Desa (PD) dan Pendamping Lokal Desa (PLD),
- Awarding Corporate Social Responsibility (CSR) Badan Usaha Milik Negara (BUMN) & Swasta,
- Inagurasi dan Pesta Rakyat Haru BUM Desa, dan
- Bazar Produk BUM Desa.
Nah, itulah sedikit rangkaian agenda yang akan dilaksanakan pada peringatan Hari BUMDes 2023 di Bintan, Kepulauan Riau.
Semoga dengan adanya peringatan, dan agenda-agenda yang seperti ini. Kedepannya, akan banyak lagi, lahir BUM Desa dan BUM Desa Bersama baru, yang memiliki semangat juang tinggi, kreativitas, serta mampu mengisipirasi banyak BUM Desa dan BUM Desa Bersama di seluruh Indonesia.